Daun

Kamis, 05 Maret 2020

Pendidikan di Balukuwana


Kegiatan alam di Indonesia tidak lepas dari adanya seorang mahasiswa ataupun pelajar. Kegiatan di alam bebas tentu lebih banyak peminatnya adalah anak muda. Di Indonesia terutama Jakarta tentu ada beberapa kegiatan-kegiatan alam yang mana pasti melibatkan anak muda yakni Mahasiswa. Disalah satu kampus yakni Politeknik Negeri Media Kreatif Jakara ada Unit Kegiatan Mahasiswa yang bernama Balukuwana.
                Balukuwana ini adalah kegiatan mahasiswa Politeknik Negeri Media Kreatif yang mana kegiatannya berkecimpungan di alam. Kegiatan di alam tentu tidak melulu soal naik dan turun gunung. Mahasiswa Pencinta Alam Balukuwana ini setiap tahunnya selalu saja berkegiatan di alam yang mana kegiatannya ini beranekaragam. Kegiatan yang mereka lakukan yakni, Panjat Tebing, Arung Jeram, dan tentunya Naik Gunung.
                Ramadhika Lucky Surahman seorang ketua Unit Kegiatan Mahasiswa ini mengatakan bahwa masuk dalam organisasi ini tidaklah mudah, tentunya memerlukan kekuatan fisik serta mental yang kuat. Hal itu di perlukan karna pada dasarnya kegiatan yang mereka lakukan bukanlah hanya persoalan fisik namun juga mental, karena mentalpun sangat diperlukan di alam bebas. Untuk melewati derasnya hujan badai, angina topan bahkan hewan buas hal yang pertama kali di perlukan adalah mental. Ketika seseorang yang masuk organisasi ini mentalnya lemah maka mereka tidak akan bisa menghadapi hal-hal yang tidak pernah diduga di alam nanti.
                Setiap tahunnya Unit Kegiatan Mahasiswa ini melakukan pendidikan dasar bagi anggota barunya yang mana dikegiatan tersebut anggota tersebut melakukan pengaplikasian hidup di alam yang mana mereka tidur di bivak alam, dan makan makanan yang ada di alam. Hal ini dilakukan agar mereka tau dan merasakan yang sebenarnya bukan hanya sekedar materi hidup di alam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar